Posted by : Miamii Keebs Kamis, 19 Desember 2013

Beberapa tahun belakangan ini kita pasti sudah tau bahwa e-commerce mendatangkan profit yang besar, dalam artian ketika kita bisa memanagenya, hal ini akan sangat menguntungkan bagi kita sebagai penghasilan tambahan atau bisa juga menjadi penghasilan inti.


Gambar dikutip dari http://supplychains.com


Sebelum membahas tentang Cara memulai bisnis e-commerce ada baiknya kita tahu terlebih dahulu tentang apa itu e-commerce, pengertian e-commerce, e-commerce adalah suatu kegiatan bisnis yang dilakukan pada dunia maya (internet) yang sifatnya untuk menghemat waktu, tenaga, dan uang. Bisnis ini termasuk salah-satu bisnis yang mendatangkan banyak keuntungan, terbukti dengan adanya berbagai pengusaha yang sukses dalam menjalankan bisnis ini, contoh saja situs-situs yang terkenal seperti ebay, amazon, lazada, zalora, dll.

Pada artikel kali ini saya akan membahas tentang bagaimana Cara memulai bisnis e-commerce, sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan, akan tetapi saya akan mencoba merangkumnya dengan menyebutkan hal-hal yang terpenting saja. Berikut adalah Cara memulai bisnis e-commerce :

- Punya misi, visi yang jelas.
          Jika ingin sukses dalam menjalankan e-commerce, kita harus mempunyai misi dan visi yang jelas, agar tidak melenceng dari target awal kita yaitu meraih keuntungan.

- Menentukan barang / jasa apa yang akan kita bisniskan.
         Inti dari e-commerce adalah kita memiliki sesuatu yang 'menjual', karena calon konsumen akan tertarik pada hal ini. Untuk melakukan cara ini, sebaiknya dilakukan dengan tanpa modal, yaitu dengan cara berbicara pada koneksi-koneksi kita, bisa itu saudara, kerabat ataupun orang lain yang memiliki usaha yang belum pernah dipasarkan di internet.

- Menentukan hosting, CMS, domain.
        Untuk bagian ini, kita harus sedikit 'belajar' lagi tentang cara-cara membuat website e-commerce, agar kita bisa mendapatkan banyak pelanggan dari internet.

- Mulai berbisnis!
        Jika sudah melakukan hal-hal diatas, saatnya kita melakakukan bisnis, tentu saja dengan cara-cara pemasaran, mulai dari membuat iklan, mempublikasikan di social network, dan lain-lain.

Saya rasa cukup disini pemabahasan tentang Cara memulai bisnis e-commerce, semoga bermanfaat bagi anda yang akan memulai usaha ini, dan jangan pernah menyerah, bila gagal, coba lagi, terus dan terus.

Terima kasih.

 
Diberdayakan oleh Blogger.
Ping your blog, website, or RSS feed for Free

- Copyright © INFOSTERZ - Metrominimalist - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan - Modified by Fahmi Fasha A - Best look on Chrome